Bansos PKH Mulai Disalurkan Melalui BSI

Gampong Beurawe | Bank Syariah Indonesia (BSI) mendapat kepercayaan dari pemerintah untuk menyalurkan dana Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan (Bansos PKH) dan Sembako di Aceh tahun 2021.

Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh, Taqwallah, meluncurkan secara resmi penyaluran bantuan sosial program keluarga harapan (Bansos PKH) dan sembako melalui Bank Syariah Indonesia (BSI) untuk seluruh keluarga penerima manfaat di wilayah Aceh.

Peluncuran itu dilakukan Sekda dengan menyerahkan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) secara simbolis, kepada salah satu keluarga penerima manfaat (KPM) di Kantor Gubernur Aceh, Jumat (23/07/2021).

Menyalurkan dana Bansos PKH dan Sembako di Aceh, BSI bersinergi bersama Kementerian Sosial, Pemerintah Daerah dan petugas Bansos dengan melibatkan jaringan BSI dan dukungan agen BRILink di seluruh Aceh. Bantuan sosial disalurkan melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) terafiliasi dengan produk BSI TabunganKu Wadiah. Kartu itu memiliki beberapa fitur diantaranya tidak adanya saldo minimal dan limit, tanpa biaya pengendapan, biaya administrasi bulanan, biaya penutupan rekening dan biaya ganti buku.

Adapun Tiap-tiap Gampong yang berdomisili di Kecamatan Kuta Alam mendapatkan jadwal masing-masing untuk pergantian buku bagi masyarakat penerima PKH yang terdaftar di setiap gampongnya. Gampong Beurawe dijadwalkan pada hari Rabu (4/08/2021). Jumlah masyarakat penerima PKH yang terdaftar berjumlah 114 kpm. Warga penerima PKH diharapkan untuk segera mengambil bantuan Uang Tunai setelah mendapatkan KKS di cabang BSI terdekat dan bantuan tersebut bisa membelanjakan untuk membeli bahan pangan. Bahan pangan ini terdiri dari sumber karbohidrat, protein hewani, nabati, vitamin dan mineral. (zurief)

About Ariefzuu 58 Articles
Beurawe - Banda Aceh - Aceh